Minggu, 12 Juli 2009

Mukjizat, Musala & Masjid Luput dari Kobaran Api

news.okezone.com TERNATE - Mujizat dari Yang Kuasa. Itulah gambaran pendapat semua orang yang menyaksikan keberadaan Musala Suratun Ayyun yang terletak di kawasan Lelong, kelurahan Makassar Timur, Ternate, Maluku Utara.

Betapa tidak, saat kebakaran hebat yang meluluhlantahkan ratusan bangunan di kawasan itu pada Kamis 9 Juli malam lalu, musala yang terletak tepat di tengah kawasan pemukiman, justru luput dari kobaran api.

Hanya saja, meski tetap berdiri kokoh bagian dinding musala itu berwarna hitam terkena sapuan asap api dari rumah di sekelilingnya. Tidak ada kerusakan berarti akibat kebakaran tersebut, hanya sebagian atap musala memang rusak.

Selain musala, salah satu masjid yang berada di sisi utara Lelong juga luput dari kebakaran tersebut. Tak pelak, hal itu mengangkat ketakjuban mereka yang menyaksikannya.

Dedi (26), salah satu korban sekaligus saksi mata kejadian mengatakan, saat rumah di sekitar masjid dan mushala terbakar, kobaran api tiba-tiba terlihat merendah sehingga tidak sampai menjilat masjid dan musala itu.

Kisah Dedi, kobaran api yang merendah tersebut justru menjilat rumah warga di seberang masjid dan mushala seterusnya menjalar ke seluruh rumah warga lainnya di kelurahan itu, sampai seluruh rumah di lokasi itu ludes dilalap api.

"Ini jelas kekuasaan Allah. Saya sendiri sempat terpana menyaksikan akan hal itu, sekaligus sebagai peringatan bagi masyarakat akan kekuasaan-Nya," ujarnya pada Okezone, Minggu (12/7/2009).

Kebakaran melanda Kelurahan Makassar Timur, Kamis malam menghanguskan sedikitnya 300 bangunan di Kelurahan itu sehingga rata dengan tanah. Akibatnya ribuan orang kehilangan tempat tinggal, dan ini merupakan kebakaran terburuk sepanjang masa di Ternate. (kem)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar